Tanjung Selor, Â Sebagai bentuk peningkatan pelayanan guna membangun kepercayaan masyarakat kepada aparat, Jajaran Polres Bulungan senantiasa berupaya memberikan pelayanan terbaik buat masyarakat Tanjung Selor khususnya.
Salah satunya dilakukan pada pagi dan siang hari saat jam sibuk anak masuk dan pulang sekolah, Jajaran Sat Lantas menempatkan personil disetiap simpangan untuk mengatur arus Lalin.
Seperti terlihat hari ini (08/02) tepatnya di simpangan Crown Square sangat padat arus Lalin disitu terlihat peran Anggota Lalu Lintas untuk mengatur demi kelancaran dan mencegah terjadinya pelanggaran dan kecelakaan Lantas.
Kehadiran personil untuk mengatur arus Lalin inipun sangat dirasakan manfaatnya oleh warga terutama bagi orang tua yang tidak bisa mengantar anaknya atau memang anak yang sekolah dengan bersepeda, orang tua tidak merasa kawatir karena ada yang membantu menyeberangkan.
Saat dikonfirmasi media ini Kapolres Bulungan AKBP Ahmad Sulaiman membenarkan bahwa Jajaran Sat Lantas menempatkan personil disetiap simpangan untuk mengatur arus Lalin, ini dilakukan demi menciptakan Kamseltibcar Lantas serta upaya peningkatan pelayanan kita kepada masyarakat sehingga diharapkan kehadiran personil dilapangan dirasakan manfaatnya oleh warga.
Selain itu kami juga menghimbau agar para pengguna jalan agar selalu mentaati peraturan dalam berlalu lintas sehingga meskipun tidak ada Anggota tetap tercipta Kamseltibcar Lantas, tutur Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana.