Tribratanewspoldakaltim.com, Berau – Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Timur Irjen. Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si., melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Berau. Beragam agenda kegiatan digelar saat kedatangannya di Bumi Batiwakkal melalui Bandar Udara Kalimarau, Teluk Bayur, Jumat (10/06/2022).
Kedatangannya Kapolda Kaltim bersama Ketua Bhayangkari Daerah Kaltim Ny. Ade Imam Sugianto disambut langsung dengan tradisi tepung tawar sesampainya di Bandara Kalimarau. Perjalanannya kemudian berlanjut ke Polres Berau.
Tim Jajar Kehormatan (Jarmat) menyambut kedatangan orang nomor satu di Polda Kaltim beserta rombongan pejabat utama Polda Kalimantan Timur. Selanjutnya rombongan menuju ke Gedung RE Widargo Polres Berau guna memberikan arahan kepada personel.
Kepada semua personel, Kapolda menekankan bahwa Polri diberikan tugas dan tanggung jawab untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), serta menegakkan hukum.
“Kita memberikan jaminan keamanan bagi masyarakat, kewenangan yang diberikan kepada kita tentu saja semuanya digunakan untuk menjaga, memelihara kamtibmas,” ingatnya.
Saya yakin dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab, anggota Polri di sini dapat menjalankannya dengan baik dan sepenuh hati. Personel Polri, kata dia, harus tetap semangat, solid, dan terus menjaga sinergitas baik di internal, maupun dengan rekan-rekan TNI, maupun Pemerintah Daerah, katanya.
Kapolda juga meminta setiap personil untuk membiasakan yang benar, bukan membenarkan yang biasa. Artinya bekerjalah secara profesional, prosedural dan proporsional.
Setiap personel, juga diminta turun cepat, lapor cepat, dan tindak cepat dalam menangani setiap permasalahan yang muncul dan berpotensi menjadi gangguan Kamtibmas. Jangan underestimate, tingkatkan komunikasi, koordinasi dan informasi masing-masing fungsi, pintanya.
Ia pun mengingatkan untuk selalu meningkatkan kebersamaan baik secara personal maupun tugas guna jiwa korsa dan soliditas di internal Polri sendiri.
Usai memberikan arahan, rombongan akan melaksanakan sholat jumat sekaligus peresmian masjid di Polres Berau. Lalu dilanjutkan dengan kegiatan tatap muka bersama Forkopimda Kabupaten Berau.
Humas Polda Kaltim