kaltim.tribratanews.com, Balikpapan – Sebagai upaya untuk menyerap secara langsung keluhan dari masyarakat menjelang Tahun Pemilu 2024, Polresta Balikpapan menggelar kegiatan ‘Jumat Curhat’ di Kantor KPU Balikpapan, Jumat (02/06/2023).
Kegiatan Jumat Curhat ini dihadiri langsung oleh Kapolresta Balikpapan AKBP Anton Firmanto S.H., S.I.K., M.Si., Ketua KPU Balikpapan Nor Toha, S.Pd., Ketua Bawaslu Balikpapan Agustan, Tokoh Masyarakat Kota Balikpapan.
Kapolresta Balikpapan menerangkan, bahwa kegiatan Jumat Curhat ini dilaksanakan untuk mendengar secara langsung curhatan dari masyarakat mengenai kesiapan Polresta Balikpapan dalam melaksanakan pengamanan menjelang Tahapan Pesta Demokrasi Tahun 2024.
Jika ada indikasi munculnya potensi konflik yang berdampak gangguan kamtibmas di upayakan untuk tidak terjadi sehingga perlu dilakukan kerjasama, koordinasi, kolaborasi antara pihak penyelenggara dengan pihak Polresta Balikpapan, Tambah Kapolres.
Diharapkan dengan adanya kegiatan tersebut agar tercipta formula yang tepat untuk mensukseskan pelaksanaan pemilu, baik dengan pembahasan pelanggaran pemilu pemasangan baleho, penyebaran sosmed, Ungkap Kapolres.
“Pada intinya, kami sangat membutuhkan saran, kritik, dan informasi dari masyarakat. Hal ini sebagai bahan evaluasi kami dalam rangka membenahi, memperbaiki ataupun meningkatkan kualitas kinerja pelayanan,” Tutupnya.
Humas Polda Kaltim