kaltim.tribratanews.com, Kutai Barat – Kapolres Kutai Barat AKBP Heri Rusyaman, S.I.k, M.H yang di dampingi oleh ibu ketua Bhayangkari cabang Kutai Barat ny.Heri Intan melaksanakan kegiatan anjangsana dalam rangka hari bhayangkara ke 77, Rabu (28/06/2023)
Hadir dalam giat tersebut Waka Polres Kutai Barat Kompol I Gede Dharma Suyasa, S.H yg di dampingi Ny. Arin Dharma, Kabag Ops, Kasat Lantas, Kasat Reskrim, Kasat Intelkam, Kapolsek Melak beserta Perwira dan personel Polsek Melak.
Adapun purnawirawan dan wara kairi yg di kunjungi oleh kapolres lahat adalah Peltu Santo (Purnawirawan) Alamat : jl H. Nurdin RT 12 Kel. Melak Ulu Kec. Melak Kab. Kubar. Aipda Hatta (Purnawirawan) Alamat : Jl. A. Yani RT. 14 Kel. Melak Ulu Kec. Melak Kab. Kubar. Bripka Tampu Bolon (Purnawirawan) Alamat : GG. El Sadai Jl. A. Yani RT. 14 Kel . Melak Ulu Kec. Melak Kab. Kubar.
Warakauri yang menerima Anjangsana Warakawuri Ny. Suryanti Suryanto Alamat : GG Amal Jl. Gajah Mada RT 19 Kel. Melak Ulu Kec. Melak Kab. Kubar, Warakauri Ny. Masri B, Alamat : Jl. HMm Ardans RT 22 Kel. Melak Ulu Kec. Melak Kabupaten Kutai Barat.
Kapolres Kutai Barat dan pejabat utama Polres Kutai Barat mendatangi satu persatu kediaman purnawirawan dan warakawuri dengan membawa bingkisan serta uang yang diterima langsung oleh yang bersangkutan sebagai penghormatan.
Kegiatan anjangsana kepada purnawirawan Polri dan wara kawuri Polri merupakan salah satu bentuk penghormatan dan apresiasi kepada mereka yang telah berjasa dan berkontribusi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Melalui kegiatan ini, Polres Kutai Barat menunjukkan perhatian dan penghargaan kepada para purnawirawan yang telah menjalani karier di kepolisian.
Selain itu, kegiatan anjangsana ini juga menjadi momen untuk mempererat tali silaturahmi antara Polres Kutai Barat, purnawirawan Polri, dan keluarga Bhayangkari. Dalam suasana yang penuh kehangatan, diharapkan terjalin hubungan yang harmonis dan saling mendukung antara Polres Kutai Barat dan keluarga purnawirawan Polri.
Selamat menyambut Hari Bhayangkara ke-77, semoga kegiatan anjangsana ini dapat menginspirasi dan memperkuat semangat bhayangkara dalam menjalankan tugas dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Teruslah menjaga hubungan yang baik antara kepolisian, purnawirawan Polri, dan masyarakat untuk menciptakan keamanan dan ketertiban yang lebih baik.
Humas Polda Kaltim