kaltim.tribratanews.com, Balikpapan – Dalam upaya menjaga kamtibmas di wilayah pesisir Kota Balikpapan, Personil Dit Polairud Polda Kaltim sambangi Kelurahan Graha Indah di RT.14 Graha Indah, Jumat (01/09/23).
Dalam pelaksanaannya, Dua Personil Ditpolairud Polda Kaltim yakni Bripka Taufik Ismail dan Bripka Purwanto bersilaturahmi di kantor kelurahan, di mana dilanjut dengan berdiskusi dengan Bapak Satrio selaku Lurah Graha Indah dan staf kelurahan. Fokus pembahasan adalah rencana program pelestarian pesisir dan mangrove di wilayah tersebut. Personil Ditpolairud Polda Kaltim berkomitmen untuk terlibat dalam kegiatan pengamanan dan pengawasan wilayah pesisir, mangrove, serta wisata air yang berlokasi di Kelurahan Graha Indah.
Selanjutnya, dilakukan edukasi dan diskusi mengenai pentingnya pelestarian pesisir bersama Bapak Agus Bey, seorang ahli mangrove, dan Ibu Siti Alif perwakilan dari ASSARent PT.ADI SARANA ARMADA, yang bergerak dalam bidang jasa rental mobil. Diskusi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman akan peran vital mangrove dalam menjaga ekosistem pesisir.
Kegiatan diakhiri dengan penanaman simbolis bibit mangrove sebagai upaya edukasi tentang pentingnya menjaga mangrove dan menjaga keseimbangan lingkungan pesisir.
Ini adalah salah satu bentuk komitmen Ditpolairud Polda Kaltim dalam menjaga kelestarian pesisir di Kota Balikpapan khususnya di wilayah Balikpapan Utara serta kolaborasi yang positif dengan pihak-pihak terkait.
Humas Polda Kaltim