kaltim.tribratanews.com, Paser – Bertempat di Aula SMAN 1 Tanah grogot, polres paser melaksanakan sosialisasi penerimaan POLRI terpadu TA. 2024,Jumat 13/10/2023.
Sosialisasi ini dimaksudkan untuk menjaring minat anak-anak putra putri terbaik dan mempunyai cita-cita ingin menjadi abdi negara.
Pelaksanaan sosialisasi ini di pimpin langsung oleh Kabag SDM polres paser AKP Hendro wibowo, S.H., M.H di dampingi Ps. Kasubbagdalpers IPTU Herry mulyanto serta kasi Dokes polres paser IPDA Arie Munandar.
Adapun dalam sosialisasi seleksi penerimaan anggota polri tahun 2024 ini diutamakan siswa siswi kelas 12 atau menjelang kelulusan nantinya dari beberapa jurusan baik IPA dan IPS.
Kabag SDM dalam paparannya menyampaikan ada beberapa tingkatan Calon anggota polri yang akan di rekrut atau di buka nantinya, di antara lain Akademi Kepolisian (AKPOL), Bintara dan tantama,
terlepas dari itu calon taruna atau anggota polri wajib mengetahui apa saja yang perlu di persiapkan, adapun rangkain tes yang akan di ujikan nantinya antara lain batasan umur,pemeriksaan berat badan dan tinggi badan, akademik kesehatan dan lain-lain paparnya.
Maka dari itu dari awal sudah mulai di persiapkan terutama mental dan fisik serta yang paling utama adalah syarat menjadi anggota polri, warga negara indonesia, beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan pancasila dan undang-undang Dasar negara Republik indonesia 1945, sehat jasmani dan rohani,
Hal-hal yang belum diketahui bisa langsung tanyakan ke polres paser atau kantor polisi terdekat tutupnya.
Humas Polda Kaltim