kaltim.tribratanews.com , Bontang – Seusai pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024, Polres Bontang meningkatkan intensitas patroli di berbagai wilayah hukumnya. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pasca proses pemungutan dan penghitungan suara. Kamis (15/2/2024).

Kapolres Bontang AKBP Alex FL Tobing melalui Kabag Ops Kompol Awan Kurnianto menjelaskan bahwa kegiatan patroli ini merupakan langkah preventif untuk menjaga keamanan dan kondusifitas masyarakat.

“Kegiatan ini merupakan upaya preventif dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dari potensi gangguan, khususnya terkait dengan hasil penghitungan suara yang dapat menimbulkan kerawanan,” ungkap Kompol Awan.

Ia menambahkan, patroli ini dilakukan di berbagai tempat, seperti di PPK, kantor KPU, dan Bawaslu serta lokasi-lokasi yang dianggap rawan terjadi gangguan kamtibmas.

“Semoga apa yang kami lakukan dapat memberikan rasa aman dan perlindungan bagi masyarakat sehingga terwujud kota Bontang yang kondusif pasca pemilu 2024,” harap Kompol Awan.

Humas Polda Kaltim

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim kaltim.tribratanews.com

Exit mobile version