kaltim.tribratanews.com, Samarinda – Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Dr. Ary Fadli, S.I.K., M.H., M.Si mengikuti kegiatan Pembukaan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Provinsi Kalimantan Timur Pada Pemilu tahun 2024,yang dipimpin oleh Fahmi Idris, S.Sos. (Ketua KPU Prov. Kaltim) Jumat (8/3/24).
Kegiatan yang berlangsung di Ballroom Crystal Lt.7 Hotel Mercure Jl. Mulawarman No.171 Kel. Pelabuhan, Kec. Samarinda Kota,. Turut hadir Fahmi Idris, S.Sos. (Ketua KPU Prov. Kaltim) dan Para Komisioner KPU Prov. Kaltim, Kombes Pol Didi Mulyanto, S.I.K. (Dir Pamobvit Polda Kaltim) ,Kombes Pol Dedi Suryadi, S.I.K. (Karo Ops Polda Kaltim) ,Kolonel INF Faisal, S.IP. (As Intel Kodam VI/Mulawarman) ,Kolonel INF Bambang Hermanto (Kasi Intel Korem 0901), Hari Dermanto, S.H., M.H. (Ketua Bawaslu Prov. Kaltim), Para Ketua KPU Kab/Kota se-Kaltim, Para Ketua Bawaslu Kab/Kota se-Kaltim, Para Komesioner KPU Kab/Kota se-Kaltim ,Para Saksi Parpol 18 Orang ,Para Saksi DPD-RI 20 Orang ,Para Tim Kemenangan Daerah Capres/Cawapres 4 Orang. dan para tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Ketua KPU Prov. Kaltim, Fahmi Idris, S.Sos mengucapkan terima kasih setinggi- tingginya kepada seluruh TNI Polri, Penyelenggaraan, pengawas maupun masyarakat yang telah berkontribusi menjaga keamanan bersama KPU dalam setiap tahapan pemilu 2024 sehingga situasi dapat berjalan aman dan lancar dari mulai perhitungan di TPS sampai dengan tingkat Kabupaten/Kota.
Fahmi Idris, S.Sos berharap semoga jalannya Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara di tingkat Provinsi Kaltim yang dimulai pada hari ini sampai dengan 10 Maret nanti berjalan dengan lancar, aman dan tertib.
Pada pukul 10.00 Wita, Kegiatan Pembukaan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara di Tingkat Provinsi Kalimantan Timur Pada Pemilu tahun 2024 selesai, dilanjutkan lstirahat untuk persiapan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara.
Humas Polda Kaltim