kaltim.tribratanews.com, Kukar – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kutai Kartanegara terus berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas melalui kegiatan pembagian stiker bertema tertib berkendara. Kegiatan ini berlangsung di Jalan Wolter Mongonsidi, Kecamatan Tenggarong, pada Sabtu (14/9/2024) pukul 10.45 WITA.
Dipimpin oleh Ipda Nurallam Setyo N, kegiatan ini melibatkan unit patroli dan pengawalan (patwal). Selain membagikan stiker, petugas juga memberikan himbauan langsung kepada pengendara terkait pentingnya keselamatan dalam berkendara.
Pengendara diingatkan untuk selalu mematuhi rambu lalu lintas serta mengikuti petunjuk yang ada di jalan guna menciptakan lalu lintas yang tertib dan aman.
“Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, kesadaran masyarakat untuk lebih disiplin dalam berlalu lintas semakin meningkat, demi keselamatan bersama,” ungkap Ipda Nurallam Setyo.
Melalui kegiatan ini, Polres Kukar berharap dapat membangun budaya berlalu lintas yang lebih baik di kalangan masyarakat, khususnya di Tenggarong.
Humas Polda Kaltim