kaltim.tribratanews.com, Paser – Polres Paser menggelar upacara bendera serentak di Sekolah-Sekolah di wilayah hukum Polres Paser. Kegiatan ini diikuti oleh Pejabat Utama (PJU) Polres Paser sebagai pembina upacara, dihadiri kepala sekolah, anggota Sat Binmas dan Sat Lantas, serta siswa-siswi pada Senin (14/10/24).
Salah satu upacara berlangsung di SMKN 1 Tanah Grogot dengan Kasat Binmas Polres Paser, AKP H. Kamin, sebagai pemimpin. Dalam amanatnya, AKP H. Kamin menekankan pentingnya menjaga generasi muda dari bahaya narkoba, mengedepankan ketertiban berlalu lintas, serta menghindari perilaku negatif seperti kenakalan remaja.
“Para siswa diingatkan untuk menjauhi narkoba yang memiliki dampak buruk bagi kesehatan, termasuk menyebabkan halusinasi, kecanduan, dan penurunan kesadaran,” ujar AKP H. Kamin. Ia juga mengingatkan siswa yang telah berusia 17 tahun untuk segera mengurus KTP dan SIM sebelum berkendara, serta menekankan pentingnya menggunakan helm, kaca spion, dan membawa kelengkapan surat kendaraan saat di jalan. Para siswa juga dihimbau untuk tidak menggunakan knalpot brong.
Selain pesan tentang narkoba, ia juga menyampaikan pentingnya menghindari kenakalan remaja seperti pergaulan bebas dan pesta minuman keras. “Gunakan masa remaja kalian untuk kegiatan positif seperti olahraga atau aktivitas yang bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga, dan lingkungan,” tambahnya.
AKP H. Kamin juga menegaskan bahwa masa depan siswa ada di tangan mereka sendiri, mengingatkan bahwa tindakan negatif saat ini akan berdampak pada kehidupan mereka kelak. Di akhir amanatnya, ia mengajak siswa mendukung Operasi Zebra yang tengah digelar Polres Paser dengan mematuhi aturan lalu lintas.
Pesan yang sama disampaikan di berbagai sekolah lain di Kabupaten Paser oleh PJU Polres Paser yang menjadi pembina upacara, berfokus pada edukasi untuk menjauhi narkoba, tertib berlalu lintas, serta menghindari perilaku negatif di kalangan remaja.
Kapolres Paser AKBP Novy Adi Wibowo SIK, MH, melalui Kasi Humas Polres Paser Ipda Iwan Suhariyanto menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Paser untuk memberikan edukasi dan pembinaan kepada generasi muda agar terhindar dari pengaruh buruk dan menjadi warga negara yang patuh hukum.
Humas Polda Kaltim