kaltim.tribratanews.com, Bontang – Personil Bhabinkamtibmas Kel.Gunung Elai Brigpol Asman Saputra, mendampingi sosialisasi bahaya narkoba yang diselenggarakan di SD Betlehem Bontang,Kamis (17/10/24). Kegiatan ini dipimpin oleh Ibu Anne Aprina Sebayang, S.K.M., dari Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Bontang dan diikuti oleh sekitar 200 siswa dari kelas 1, 2, dan 3.
Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa tentang bahaya penyalahgunaan narkoba serta pentingnya menjaga gaya hidup sehat. Ibu Anne memberikan pemahaman mendalam tentang jenis-jenis narkoba dan dampak buruknya, baik bagi kesehatan fisik maupun kehidupan sosial. Ia juga mengajak siswa untuk berperan aktif dalam menjaga lingkungan mereka dari ancaman narkoba.
Kepala Sekolah SD Betlehem, Ibu Restina Simanjuntak, S.Pd. SD, serta para guru turut hadir bersama staf Kelurahan Gunung Elai, Bapak Andi Syafruddin, dan mahasiswa KKN dari STITEK Bontang. Kegiatan ini mendapat respon positif dari siswa yang antusias mengikuti sesi tanya jawab.
Brigpol Asman Saputra menekankan pentingnya memberikan edukasi dini tentang narkoba kepada anak-anak. “Kami berharap, dengan adanya sosialisasi ini, siswa bisa memahami bahaya narkoba dan menjadi agen perubahan di lingkungan mereka,” ujar Brigpol Asman.
Melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa tidak hanya mendapatkan pengetahuan, tetapi juga termotivasi untuk menerapkan nilai-nilai positif dalam kehidupan sehari-hari, menjauhkan diri dari bahaya narkoba, dan menjaga lingkungan yang sehat.
Humas Polda Kaltim