kaltim.tribratanews.com, Samarinda – Untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Karang Asam Ilir, Kecamatan Sungai Kunjang, Kota Samarinda, Bripka Agung Asmara, S.H., bersama perangkat kelurahan, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan warga setempat melakukan kerja bakti membersihkan lingkungan, Minggu (10/11/24). Kegiatan ini menjadi ajang kebersamaan untuk memperbaiki saluran air dan membersihkan jalan-jalan di sekitar pemukiman warga.

Kerja bakti ini berlangsung dalam suasana penuh kekeluargaan, dengan semua pihak berpartisipasi dalam membersihkan saluran air serta merapikan jalan-jalan kampung. Bripka Agung menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang asri dan rapi.

“Kegiatan ini diadakan agar lingkungan sekitar menjadi lebih bersih dan nyaman untuk ditinggali,” ujar Bripka Agung.

Ia juga menambahkan bahwa lingkungan yang bersih dapat menciptakan suasana yang sehat bagi masyarakat. Partisipasi aktif Bhabinkamtibmas dalam kerja bakti ini merupakan salah satu bentuk kedekatan antara pihak kepolisian dan masyarakat, memperlihatkan peran polisi sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

“Inilah bukti kedekatan kami sebagai pelayan masyarakat,” kata Bripka Agung, menegaskan komitmen polisi untuk hadir dan membantu di tengah-tengah masyarakat.

Humas Polda Kaltim

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim kaltim.tribratanews.com

Exit mobile version