kaltim.tribratanews.com, Balikpapan – Dalam rangka menjaga situasi kondusif pasca pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur dan Wali Kota/Wakil Wali Kota Balikpapan, Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Anton Firmanto, S.H., S.I.K., M.Si., bersama Wakapolresta AKBP Hendrik E.B, S.H., S.I.K., serta jajaran Pejabat Utama (PJU) Polresta Balikpapan menggelar patroli roda dua, Jumat (29/11/24).
Patroli ini bertujuan meninjau langsung pengamanan pleno rekapitulasi suara di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) sekaligus memastikan keamanan dan kelancaran arus lalu lintas di Kota Balikpapan. Kegiatan dilakukan dengan mengunjungi sejumlah lokasi PPK di berbagai kecamatan.
Selain memantau situasi, Kapolresta dan rombongan juga menyempatkan diri untuk bersilaturahmi dengan personel pengamanan, termasuk anggota Linmas yang bertugas di setiap lokasi. Kapolresta memberikan arahan kepada para petugas di lapangan untuk terus menjaga kesiapsiagaan dan koordinasi selama pelaksanaan pleno.
“Selalu tingkatkan kesiapsiagaan, bangun komunikasi yang baik dengan panitia pelaksana, dan laporkan setiap perkembangan di lapangan secara berjenjang. Jangan lupa menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan selama bertugas,” ujar Kombes Pol Anton.
Kapolresta juga memastikan bahwa seluruh personel memahami pentingnya menjaga keamanan selama tahapan pemilu berlangsung, demi terciptanya situasi yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah Kota Balikpapan.
Kegiatan patroli ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk panitia pelaksana dan masyarakat. Patroli roda dua ini diharapkan dapat meningkatkan kehadiran polisi di tengah masyarakat, sehingga memberikan rasa aman dan nyaman selama berlangsungnya tahapan pemilu.
Dengan langkah proaktif ini, Polresta Balikpapan menegaskan komitmennya untuk terus menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya hingga seluruh proses pilkada selesai.
Humas Polda Kaltim