kaltim.tribratanews.com, Samarinda – Dalam rangka meningkatkan efektivitas kerja dan transparansi anggaran, Itwasda Polda Kaltim melaksanakan Audit Kinerja Tahap II TA.2024 di Polresta Samarinda pada Rabu (07/11/24). Audit yang bertempat di Ruang Rupatama Polresta Samarinda ini memfokuskan pada aspek pelaksanaan dan pengendalian, dengan dihadiri oleh tim audit, seluruh pejabat utama (PJU) Polresta Samarinda, para Kapolsek, serta perwakilan Bhabinkamtibmas dari Polsek jajaran.
Kegiatan dimulai dengan arahan dari Ketua Tim Audit yang menekankan pentingnya audit ini untuk mendukung kinerja dan efektivitas pengelolaan di lingkungan Polresta Samarinda. Audit bertujuan untuk mengevaluasi sejauh mana unit-unit di tingkat Polsek menjalankan tugasnya secara optimal dalam aspek operasional, sumber daya manusia, keuangan, dan logistik.
Setelah pengarahan, tim audit melakukan pemeriksaan rinci di setiap unit Polsek, meninjau kelengkapan administrasi, proses kerja, dan kualitas layanan yang diberikan kepada masyarakat. Pemeriksaan dilakukan secara menyeluruh guna mengidentifikasi potensi perbaikan dalam pelaksanaan tugas agar lebih efektif dan efisien.
Melalui audit ini, Polresta Samarinda diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik sesuai prinsip akuntabilitas, dengan tujuan akhir menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di wilayah Samarinda.
Humas Polda Kaltim