Tribratanews.polri.kaltim.go.id, Balikpapan-Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Kaltim menggelar pemusnahan barang bukti (BB) narkotika jenis sabu sebanyak 1.456,86 gram pada hari Kamis, 30 November 2023, di Ruang Rapat Ditresnarkoba Polda Kaltim. Pemusnahan ini merupakan hasil sitaan dari tersangka WI oleh Subdit 1 Ditresnarkoba Polda Kaltim. Pemusnahan berlangsung dengan aman dan terkendali hingga selesai pada pukul 11.00 Wita. Direktur Reserse Narkoba Polda Kaltim Kombes. Pol. Rickynaldo Chairul, S.I.K. menyatakan komitmen dalam memberantas peredaran narkotika di wilayah hukumnya. “Pemusnahan ini adalah salah satu langkah nyata dalam upaya kami untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan memutus rantai peredaran narkotika di Kaltim,” ucapnya. Humas…
Author: humas3 humas3
Tribratanews.polri.kaltim.go.id,Balikpapan – Dalam rangka memperkuat komunikasi dan memotivasi personel, Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Kaltim menyelenggarakan kegiatan Tatap Muka dan Coffee Morning bersama Kapolda Kaltim pada hari Kamis, 30 November 2023, di Aula Ditlantas Polda Kaltim. Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi Polda Kaltim, antara lain Kapolda Kaltim, Karorena Polda Kaltim, Dirsamapta Polda Kaltim, Dirlantas Polda Kaltim, Wadirlantas Polda Kaltim, serta PJU Ditlantas Polda Kaltim. Turut hadir pula perwakilan personel Ditlantas Polda Kaltim. Acara dibuka dengan sambutan hangat dari Dirlantas Polda Kaltim, yang memberikan pengantar dan tujuan dari kegiatan Tatap Muka dan Coffee Morning ini. Selanjutnya, Kapolda Kaltim memberikan…
Yogyakarta. Wakapolri Komjen. Pol. Agus Andrianto menghadiri Bakti Sosial dan Kesehatan, Dalam Rangka Pemilu Damai 2023-2024 di ISI Yogyakarta, Rabu (29/11/23). Turut hadir pada acara tersebut Kapolda DIY Irjen. Pol. Suwondo Nainggolan, S.I.K., M.H, serta para pejabat utama Mabes Polri dan Polda DIY. Wakapolri pun mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Polda DIY yang telah menyelenggarakan Bhakti Kesehatan ini. “Terima kasih kepada Polda DIY telah menggelar pelayanan pemeriksaan kesehatan, yang juga menjadi salah satu program Kapolri,” jelas Wakapolri. Selanjutnya, Wakapolri memberikan 4 (empat) doorprize berupa Umroh Gratis kepada masyarakat yang hadir pada acara tersebut. Tidak hanya itu, rombongan paket sembako…
Tribratnews.kaltim.polri.go.id, Penajam – Dalam upaya menjaga keamanan dan kelancaran proses demokrasi, aparat keamanan gabungan dari TNI (Tentara Nasional Indonesia), POLRI (Kepolisian Republik Indonesia), dan Satpol PP (Satuan Polisi Pamong Praja) turun langsung melakukan patroli di sekitar Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) serta gudang logistik KPU di Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara. Rabu(29/11/2023). Kegiatan patroli gabungan ini dilakukan sebagai bagian dari langkah preventif dalam mengantisipasi dan mencegah potensi gangguan atau ancaman terhadap proses pemilihan umum. Langkah ini diambil mengingat pentingnya menjaga keamanan selama periode pelaksanaan pemilihan umum. patroli yang melibatkan personel dari ketiga institusi tersebut.…
Tribratnews.kaltim.polri.go.id, Penajam -Polda Kaltim – Dalam rangka memastikan kelancaran dan kedamaian Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Polsek Penaja yang berada di bawah naungan Kapolres Penajam Paser Utara AKBP Hendrik Eka Bahalwan, SH., SIK, terus berupaya aktif dalam sosialisasi kepada masyarakat. Upaya ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan partisipasi warga dalam proses demokrasi yang akan datang. Kapolres Penajam Paser Utara, AKBP Hendrik Eka Bahalwan, SH., SIK, menekankan pentingnya keterlibatan aktif masyarakat dalam pemilu dan peran strategis kepolisian dalam menjaga keamanan selama proses pemilihan. “Kami ingin menciptakan pemilu yang damai dan kondusif. Oleh karena itu, kami terus melakukan sosialisasi agar masyarakat memahami hak…
Tribratnews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Bidang Hubungan dan Masyarakat (Bidhumas) Polda Kaltim ikuti Dialog Penguatan Internal Polri yang digelar oleh Divhumas Polri secara virtual dalam rangka Persiapan Pengamanan Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 bertempat di Rupatama Polda Kaltim, Rabu (29/11/23). Kegiatan Dialog tersebut dipimpin langsung oleh Karo Penmas Divhumas Polri Brigjen Pol Dr. Ahmad Ramadhan, S.H., M.H., M.Si., serta para narasumber dari Gedung Divhumas Polri Jakarta serta turut diikuti secara virtual oleh Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Yusuf Sutejo, S.I.K., M.T., dan perwakilan dari Satuan Kerja Polda Kaltim serta Ketua KPU Prov.Kaltim, Perwakilan Bawaslu Prov.Kaltim, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat,…
kaltim.tribratanews.com, PPU – Personil Satuan Tugas Operasi Nusantara Mahakam Polda Kaltim melaksanakan Patroli Kamtibmas serta pengamanan di beberapa titik penting di kawasan Ibu Kota Negara (IKN). Kegiatan patroli dan pengamanan tersebut guna mendukung pembangunan Ibu Kota Negara yang baru dan memastikan situasi kondusif, Rabu (29/11/23). Serta mengantisipasi adanya gangguan – gangguan yang dapat menghambat pembangunan Ibu Kota Negara yang baru. Selain itu, personil juga melakukan peninjauan titik batas Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) yang dilanjutkan dengan Koordinasi bersama Babinsa Kecamatan Sepaku untuk monitoring kondusifitas Kamtibmas di sekitar wilayah pembangunan IKN. Lanjutnya juga dilaksanakan koordinasi dengan penduduk sekitar Kawasan Ibu Kota…
kaltim.tribratanews.com, Paser – Paser mengadakan rapat Kegiatan Dialog Penguatan Internal Polri dengan tema “Kesiapan Polri dalam menyambut Natal dan Tahun Baru di Masa Kampanye Pileg dan Pilpres 2024” via daring Zoom Meeting dengan Divisi Humas Polri Rabu, (29/11/2023) Bertempat di lantai dua ruang rupa tama polres paser kegiatan ini di laksanakan, hadir dalam acara dialog via daring zoom meeting, Waka polres paser Kompol Donny Dwija romansah ST.SIK di damping Kabag SDM polres paser AKP Hendro wibowo SH, Ketua KPU Kab. Paser Abdul Qayyim Rasyid, S.Pdi, Mewakili Ketua Bawaslu Kab. Paser Dwi Handoko, PD Muhammadiyah Syarif Hidayatullah (Tokoh Agama), Ketua PHDI…
kaltim.tribratanews.com, Kukar – Apel Gabungan Korpri Dalam Rangka Dirgahayu Korpri Ke 52 Korps Pegawai Republik Indonesia Tahun 2023 digelar di halaman kantor Bupati Kutai Kartanegara, pada Rabu (29/11). PS. Kabag Ren AKP Panca Gunadi tampak hadir dalam acara tersebut bersama H.Sunggono Sekkab, Mayor Inf. Mahfudz Kasdim 0906/KKR dan para Camat, Lurah Se-Kabupaten Kutai Kartanegara. Selaku pimpinan apel Edi Damansyah Bupati Kutai Kartanegara membacakan sambutan Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional. “Pada hari ini, KORPRI kembali memperingati ulang tahun yang ke-52, untuk itu atas nama Dewan Pengurus KORPRI Nasional dan juga pribadi, menyampaikan ucapan Selamat Ulang Tahun kepada para anggota KORPRI…
kaltim.tribratanews.com, Kukar – Menjelang Persiapan Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 mendatang, Dirkrimsus dan Kabagdalops Roops Polda Kaltim melakukan pengecekan gudang logistik Pemilu 2024 di Kantor KPU Kutai Kartanegara, Rabu (29/11). Kedatangan Dirkrimasus Kombes Pol Juda Nuda Putra dan Kabagdalops Roops AKBP Bonifaslio Rio R didampingi Kabag Ops Kompol Subari disambut langsung oleh Putnomo Ketua KPU Kutai Kartanegara. Pada kesempatan tersebut Kombes Pol Juda menyampaikan agar anggota yang melaksanakan pengamanan melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab. “Apabila dibutuhkan personil tambahan agar Polres Kutai Kartanegara segera berkoordinasi dengan Sat Brimob Polda Kaltim,” ujarnya. Lebih lanjut, Dirkrimsus menekankan agar dilakukan pengecekan suhu…